Gaya, Jakarta - Selfie dengan pose wajah mengerutkan bibir ke depan (seperti mulut bebek) menjadi salah satu pose andalan. Beberapa tokoh seperti Chelsea Olivia dan Raline Shah sering menampilkan gaya bernama duck face itu ketika berada di depan kamera. Suami Laudya Cynthia Bella, Engku Emran pun sering mengunggah fotonya dalam pose itu.

Psikolog Maharani Putri, mengatakan berpose di depan kamera dilakukan karena berbagai macam gaya adalah bentuk orang mencari perhatian. "Biasanya hal itu dilakukan untuk kebutuhan eksistensi," kata Maharani saat dihubungi Jumat 22 September 2017.

2 Manfaat Lari Mundur, Intip Dulu Syaratnya

Maharani menambahkan semakin anehnya pose dalam berfoto menunjukan kreativitas yang berkembang. Dengan mengikuti tren itu dan menampilkan wajah yang tidak biasa orang akan dianggap menjadi orang yang kekinian.

Selain pose dengan gaya duck face, salah satu pose yang juga digandrungi masyarakat adalah gaya fish gape. Pose ini  dilakukan dengan cara membuka sedikit mulut kita sehingga memperlihatkan deretan gigi depan bagian atas. 

Dikutip dari Cosmopolitan, gaya selfie fish gape dianggap lebih seksi dan menggoda daripada gaya selfie duck face yang dianggap terlalu kekanak-kanakan. Tren selfie ini sempat tenggelam beberapa waktu lalu. Namun kini tren fish gape kembali populer di media sosial. Baca: 5 Rahasia Sukses Menjalankan Puasa Muharram

selfdies". Dalam foto, Stephanie pun menampilkan dirinya tergeletak di lantai seakan-akan pingsan atau bahkan menininggal.

MITRA TARIGAN