Dunia, Jakarta -Tenda bantuan Indonesia untuk pengungsiRatusan Orang Blokir Bantuan Palang Merah untuk Rohingya
“Hari ini tenda bantuan Indonesai telah dipasang di lokasi pengungsian. Bantuan Indonesia diharapkan dapat membantu meringankan beban para pengungsi yang telah sekian lama tidur beratapkan langit,” kata Dubes Indonesia untuk Bangladesh Rina Soemarno dalam siaran pers yang diterima Tempo.Truk Palang Merah Bawa Bantuan untuk Rohingya Terbalik, 9 Tewas
Sebanyak 74 ton bantuan kemanusiaan dari Indonesia telah sampai di Bangladesh dalam 8 kali pengiriman dengan pesawat C-130 TNI AU pada tanggal 14,15,16 dan 18 September 2017.
Bantuan kemanusiaan tersebut berupa beras (30 ton), selimut (14.000), sarung (17.400), makanan siap saji (2490 paket), generator listrik (10 set), tenda besar (20 unit), tanki air fleksibel (10 unit), family kit (850 paket), pakaian (900 paket), gula pasir (1 ton), minyak goreng (325 boks), dan biskuit (2000 boks).
Cerita Di Balik Penyerangan Milisi Rohingya ke Militer Myanmar
Pendistribusian bantuan kepada para pengungsi Rohingya di kamp-kamp pengungsian dilakukan secara secara bertahap. Hal ini berdasarkan pertimbangan Pemerintah daerah mengenai area mana yang memerlukan barang-barang bantuan dari berbagai negara yang telah tiba di Bangladesh.
DWI NUR SANTI