Tekno, California - Smartphone Google Pixel 2 dan Google Pixel XL 2 rencananya akan diluncurkan pada Oktober mendatang. Google berencana untuk mengumumkan rincian lengkap smartphone Google Pixel 2 dan Pixel XL 2 pada sebuah acara tanggal 4 Oktober nanti.

Pixel XL 2 dikabarkan akan hadir dalam dua pilihan warna saat diluncurkan, yaitu hitam dan putih. Dan kabarnya, akan memiliki tombol power berwarna oranye.

Droid Life melaporkan bahwa Pixel XL 2 akan dibanderol dengan harga US$ 849 atau senilai Rp 11,3 juta untuk varian storage 64 gigabita. Untuk varian storage 128 gigabita dijual dengan harga US$ 949 atau senilai Rp 12,6 juta. Harga tersebut belum termasuk pajak.

Baca: Google Dikabarkan Serahkan Penggarapan Pixel XL 2 Bary kepada LG

Google juga akan menawarkan pembayaran bulanan dengan angsuran lebih dari 24 bulan. Cicilan Pixel XL 2 64 gigabita US$ 35,38, atau sekitar Rp 471 ribu, setiap bulannya. Sedangkan untuk penyimpanan 128 gigabita bisa dicicil dengan US$ 39,54, atau Rp 526 ribu, setiap bulannya.

Pixel XL 2 dikabarkan akan memakai layar OLED 6 inci. Otaknya akan menggunakan Qualcomm Snapdragon 835. Kemungkinan besar Google akan menjadikan Google Lens sebagai kamera Pixel XL 2.

Baca: Berita Teknologi: Google Pixel XL 2 Rilis Bulan Depan

Penasaran? Simak terus kabar terbaru ponsel Google Pixel XL 2 hanya di kanal Tekno Tempo.co.

ZUL’AINI FI’ID N.