Bisnis, Jakarta - Maskapai penerbangan Garuda Indonesia dan Bank Negara Indonesia menggelar Garuda Travel Fair (GATF) fase kedua di 22 kota besar di Indonesia.

Direktur Utama Garuda Indonesia Pahala Mansury menargetkan total penjualan Rp 501 milyar dalam perhelatan itu. Khusus di ibu kota, targetnya Rp 283 milyar. "Kalau sebelumnya 140 ribu pengunjung, sekarang targetnya 150 ribu pengunjung," ujarnya di seremoni pembukaan acara di Jakarta Convention Center, Jumat, 22 September 2017.

Simak:  Yuk, Berburu Diskon di Garuda Indonesia Travel Fair

Menurut dia, kini alokasi belanja masyarakat telah bergeser. Pengeluaran untuk melancong menjadi alokasi yang terus meningkat. Hal itu, kata dia dibuktikan dari animo masyarakat yang meramaikan pameran wisata itu. "Ada yang antre sejak pukul dua pagi," kata dia.

Selain dihelat di dalam negeri, gelaran itu juga bakal dilakukan secara online di kota-kota besar internasional. "Diharapkan bisa mendorong penumpang dari luar Indonesia," ujarnya. Adapun kota tempat digelarnya acara adalah di Singapura, Kuala Lumpur, Bangkok, Mumbai, Hong Kong, Beijing, Canton, Shanghai, Chengdu, Tokyo, Osaka, Seoul, Sydney, Melbourne, Perth, Amsterdam hingga London.

Sementara, Kota-kota yang disambangi oleh GATF 2017 fase II dalam negeri antara lain Batam, Palembang, Kupang, Balikpapan, Makassar pada tanggal 15 hingga 17 september 2017; Medan, Pekanbaru, Lampung, Jakarta, Bandung, Surabaya, Denpasar, Semarang, Solo, Yogyakarta, Malang, Lombok, Manado pada tanggal 22 hingga 24 September 2017; dan Ambon, Sorong, Jayapura, Timika pada 29 September hingga 1 Oktober 2017.

Guna mempermudah proses pembayaran pada kegiatan GATF kali ini, BNI memberikan penawaran berupa cashback hingga Rp 1,7 juta untuk pembelian tiket penerbangan bagi pengguna Kartu Kredit BNI Premium dan Debit BNI Garuda Indonesia.

Tak hanya itu, pemegang Kartu Kredit BNI bisa mendapatkan ekstra cashback hingga Rp 1,5 juta dengan menukarkan BNI Reward Points yang dimiliki dalam kartu, Pemegang kartu kredit BNI juga mendapatkan cicilan 0 persen sampai dengan 12 bulan untuk semua transaksi di Garuda Travel Fair

 

CAESAR AKBAR